Perkembangan Kelok 9 (sambilan)

Pulau Sumatera sebagai pulau ke-6 Terbesar di dunia yang memanjang dari Utara ke Selatan (dari Aceh ke Lampung) sepanjang hampir 2.000 Km dan luas 473.000 Km2 (3,5 x pulau Jawa atau 3,5 x Semenanjung Malaysia). 
Bukit Barisan yang membujur dari Utara ke Selatan memisahkan bagian Barat dan Timur pulau ini. Penduduk yang ingin bepergian dari belahan Barat ke belahan Timur (atau sebaliknya) harus menaklukan untaian Bukit Barisan ini. 
Salah satu dari sekian banyak perlintasan wilayah di pulau ini adalah di Kelok Sembilan, yang terletak di Kabupaten Limapuluh Kota, Sumatera Barat. Pada jaman penjajahan Belanda pada tahun 1908 sudah dibangun jalan yang menyusuri pinggang Bukit Barisan itu. Dari sekian puluh kilometer jalan yang menapaki Bukit Barisan itu ada satu titik yang sangat sempit tikungannya dan dinamakan Kelok-9 karena memang ada 9 Tikungan yang terjal dan sempit. 
Untuk memperlancar arus perjalanan lintas provinsi di kawasan itu pemerintah telah membuat jalan layang (fly over) sepanjang 2.537 meter yang diresmikan oleh Presiden Susilo Bambang Yudhoyono pada 31 Oktober 2013. 
Mudah-mudahan saja pemerintah membangun lagi fly over seperti ini untuk jalan yang menghubungkan antara kota Padang (dekat pantai) dan kota Bukittinggi yang terletak pada ketinggian 950 meter DPL. Untuk itu bisa dibuat fly over di Lembah Anai atau untuk menghindari pendakian di pinggang Gunung Singgalang dan Gunung Merapi itu bisa dibuat Terowongan bawah tanah seperti yang banyak terdapat di Eropa. 

Fr: FB Adrul Agin
Kelok sembilan dulu dan sekarang
















0 komentar:

Posting Komentar

luvne.com ayeey.com cicicookies.com mbepp.com kumpulanrumusnya.com.com tipscantiknya.com